Saturday, December 19, 2015

Bulan Rabiul Awal(Tentang Kelahiran Nabi dan Kemuliaanya).


 Bahwa memuliakan,menghormat dan memperingati hari kelahiran nabi Muhammad SAW,itu setengah dari lebih utamanya amal-amal yang menjadikan Taqorrub/mendekat kepada Alloh SWT.
Dan amal yang menjadikan rasa mahabbah/cinta kepada nabi.
Nabi Muhammad SAW itu,manusia tetapi tidak sama seperti  umumnya manusia,ibarat permata yang berada di antara bebatuan.
Di lahirkan dari keturuan bani Hasyim,bani Hasyim adalah lebih utamanya orang-orang golongan Quraisy,orang Quraiys adalah golongan mulianya orang Arab.

Sebagian dari tanda kemuliaan dan keistimewaan nabi ialah:
  • Ketika lahir dengan keadaan bercahaya.dan di datangi dewi Asiyah dan dewi Maryam yang di sertai bidadari-bidadari dari surga.(Keterangan  Sayyid Ja'far Al Barzanji dalam kitab Al Barzanji):
حَضَرَاُمَّهُ لَيْلَةَمَوْلِدِهِ آسِيَةُوَمَرْيَمُ فِى نِسْوَةٍمِنَ اْلحَظِيْرَةِ اْلقُدْسِيَّةِ#وَاَخَذَهَا اْلمَخَاضُ فَوَلَدَتْهُ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ نُوْرًايَتَلاَءْلاَءُسَنَاهُ
  • Lahirnya nabi tidak melalui kemaluan ibunya,akan tetapi di bawah pusar ibu dan seketika itu juga rapet tertutup kembali.Subhanalloh.
  • Keadaan lahirnya dengan tingkah bersujud dan mengucap kalimat:
جَلَالُ رَبِّى الرَّفِيْعِ اَللهُ اَكْبَرْكَبِرًاوَاْلحَمْدُلِلهِ كَثِرًاوَسُبْحَانَ اللهِ بُكْرَةً وَاَصِيْلَا
  • Keadaan lahirnya sudah di khitan,dan sudah putus pusarnya.Subhanalloh.
  • Berhala-berhala pada jatuh porak-poranda.
  • Bisa berbicara di saat beliau masih bayi.Subhanalloh.
Kelahiran nabi Muhammad.
Budi pekerti ilmunya,kemuliaanya melebihi para nabi dan rosul.
Yang harus kita syukur kepada Alloh SWT ialah,kita di beri petunjuk iman dan islam yang menjadikan golongan umat Muhammad SAW,karena sebaik-baiknya umat dan mulia-mulianya umat ialah umat Muhammad.
Dengan memperingati hari kelahiran nabi,kita bisa mengamalkan ajaran-ajaran beliau dengan harapan kelak mendapat safa'at nya beliau.

رَزَقَنَااللهُ وَاَهْلَنَاوَذُرِّيَّاتِنَاوَاِيَّاكُمْ فِى الدُّنْيَازِيَارَتَهُ وَفِى اْلآخِرَةِ شَفَاعَتَهُ وَفِى اْلجَنَّةِ مُرَافَقَتَهُ اَللَّهُمَّ آمِينْ

Wednesday, November 25, 2015

HIKAYAT KEUTAMAAN SIFAT SAKHO'

Ada dua sifat yang di umpamakan oleh nabi dengan dua pepohonan.
Dua sifat itu ialah:(1)Sifat sakho'/derma yang di umpamakan pepohonan di surga.(2)Sifat bahil yang di umpamakan pepohonan di neraka.

Di riwayatkan dari Sayyidah Aisyah ra dari Rosululloh SAW:
Sifat sakho' itu pepohonan yang batangya ada di surga,sedangkan cabang-cabangnya menjulur berjuntai ke dunia,barang siapa berpegangan dengan cabang satu dari pohon itu,maka cabang itu akan mengantarkan jalan ke surga.Sebaliknya sifat bahil,cabangnya akan mengantarkan jalan ke neraka.(keterangan kitab durotun nasikhin).

Saudara Muslim yang di rahmati Alloh.

Ada satu Hikayat dari Syech Abdullah Al Mubarak:
Di suatu tahun,aku(syech Abdullah Al Mubarak)menunaikan ibadah haji,menuju suatu malam aku ketiduran di hijr isma'il,masih sekejap dalam tidur,aku bermimpi bertemu dengan Rosululloh SAW,aku di beri kabar:
Wahai Abdullah..seandainya engkau telah selesai ibadah haji dan kembali ke Baghdad,maka pergilah ke suatu kampung,carilah orang majuzsi yang bernama Bahram,jikalau sudah ketemu sampaikan salamku kepadanya,katakan bahwa Alloh SWT sudah ridlo akan dirinya.

Aku terperanjat bangun seraya mengucap لاَحَوْلَ وَلاَقُوَّةَ اِلاَّبِاللهِ الْعَلِىِّ الُعَظِيْمِ oh..rupanya mimpiku ini dari setan,masa bahram orang majuzsi kok mendapat salam dari Nabi.

Aku kemudian berwudlu dan menjalankan Tawaf di Ka'bah,kemudian sholat dan Tawaf lagi,dalam keadaan itu terasa kantuk yang amat sangat sehingga aku tertidur lagi di hijr isma'il.
Hal ini terjadi ber ulang hingga sampai tiga kali.

Beberapa waktu kemudian setelah aku selesai beribadah haji dan kembali ke Baghdad.
Aku mencari orang majuzsi yang bernama Bahram tersebut di suatu kampung.Setelah ketemu ternyata benar,Bahram itu golongan orang majuzsi dan lagi sudah tua sekali umurnya.
Kemudian aku bertanya:
Apakah engkau yang bernama bahram?
Dia menjawab:
Benar,akulah yang bernama bahram.
Aku bertanya:
Apakah engkau punya amal baik di hadapan Alloh?
Dia menjawab:
Iya,aku punya amal baik itu.Aku mempunyai 4 orang anak perempuan dan 4 orang anak laki-laki,masing-masing aku jodohkan sendiri dari padanya(perkawinan sedarah).
Aku berkata:Itu haram!

Apakah ada amal lain selainya itu?
Bahram menjawab:
Iya ada,aku mempunyai keponakan perempuan yang sangat cantik jelita,rugi sekali seandainya sampai di kawin orang lain.Maka dari itu dia aku ambil menjadi istri,bahkan aku menggelar acara walimah/pesta secara besar-besaran dan meriah,aku undang pemuka golongan majuzsi sebanyak seribu orang.
Aku menimpali:Tindakanmu itu Haram!.

Apakah ada selainya itu?tanyaku kepada Bahram.
Iya ada!,jawab Bahram.Pada suatu malam,saat aku menjadi pengantin dengan keponakanku tersebut,menuju tengah malam ada seorang wanita dari golongan muslimah datang,masuk kerumahku kemudian menyulutkan lentera yang ia bawa,lalu bergegas keluar,anehnya sesampai di luar lentera tersebut di matikanya sendiri.
Kemudian ia masuk kembali kerumahku dan menyulutkan lenteranya dan bergegas pergi,sesampainya di luar ia pun kembali mematikan api lenteranya.Hal itu ia lakukan berulang kali.

Pada waktu itu aku ada perasaan curiga,jangan-jangan ia mata-mata musuh atau bahkan pencuri yang ingin mengambil harta benda ku.
Wanita tersebut aku ikuti pelan-pelan di belakangnya.
Ia masuk ke sebuah rumah yang sangat kecil,bisa di bilang gubuk,di dalamnya situ terdapat anak-anak perempuan yang masih kecil-kecil berjumlah 4 orang,dan anak-anak perempuan tersebut pada merengek dan merajuk bertanya kepada wanita itu:
Ibu..!?Apakah ibu membawa kue ataupun makanan untuk kita?kita sangat lapar dan sudah tidak kuat lagi.
Mendengar pertanyaan dari anak-anak tersebut wanita itu kemudian menangis sembari berkata
menenangkan:

Wahai anak-anaku..!,aku malu meminta kepada selain Tuhanku,terlebih meminta kepada Bahram orang majuzsi yang menjadi musuhnya Alloh itu aku lebih malu sekali.
Pada bersabarlah..! nanti siang aku usahakan..!

Mendengar perkataan wanita itu,bergegas aku pulang dengan maksud mengambil makanan dan mengantarkanya kepada keluarga wanita itu.
Sangat bahagia ia dan anak-anaknya menerima makanan pemberianku.

Berkata Abdullah Al Mubarak pada Bahram:
Itulah amal kebaikanmu,engkau memperoleh kebahagiaan yang sesungguhnya.

Kemudian aku menyampaikan perihal mimpiku ketika di makah.
Mendengar ceritaku tersebut,Bahram langsung mengucap:

اَشْهَدُاَنْ لآاِلَهَ اِلاَّاللهُ وَاَشْهَدُاَنَّ مُحَمَّدًاعَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ
Kemudian Bahram pingsan,jatuh tersungkur lalu wafat seketika itu juga.
Kemudian aku mandikan,aku kafani,aku sholati,dan aku kubur secara islam.

Demikian hikayat yang patut di renungi dan di garis bawahi.
>Sifat sakho' menjadi sebab orang majuzsi mendapat hidayah hingga wafat dalam keadaan islam.
>Rahasia Alloh tidak ada sesuatu yang tidak mungkin,kun fayakun,jika di takdirkan menjadi baik maka    baik adanya,meskipun permulaanya jelek sekalipun.
>Ketetapan Alloh SWT itu nyata.
>Pandangan,penilaian manusia sebatas luarnya saja,tetapi di dalam nya ada rahasia yang hanya Alloh azza  wa jalla.yang maha mengetahuinya.

Friday, November 20, 2015

KEUTAMAAN HARI JUMAT DAN SHOLAT JUMAT













*وَاعْلَمُوااَنَّ يَوْمَ الْجُمْعَةِ سَيِّدُاْلاَيَّامِ*

"Dan ketahuilah bahwa hari jumat itu menjadi gusti/pimpinanya semua hari-hari"

Nabi Muhammad SAW bersabda:
"Gusti nya semua hari-hari yaitu hari jumat,barang siapa mengerjakan kesunatanya mandi di hari jumat,maka di lebur/di hapus dosa-dosa kecilnya dan kesalahan-kesalahanya".

Waktu menjalankan kesunatanya mandi di jelaskan yaitu,mulai terbitnya fajar sodiq/pagi hari sampai habis masa nya hari jumat.Adapun tata cara mandinya sama seperti pertingkahnya mandi jinabat,dengan niat:

نَوَيْتُ غُسْلَ الْجُمُعَةِ سُنَّةً لِلهِ تَعَالَى

juga bisa di rangkap dengan mandi jinabat,dengan niat dua:

نَوَيْتُ فَرْضَ الْغُسْلِ وَسُنَّتَهُ لِحُضُوْرِالْجُمُعَةِ لِلهِ تَعَالَى

Semua umat islam laki-laki yang sudah baligh dan mempunyai akal(tidak gila)dan ber mukim di suatu tempat tertentu,apabila tidak ada udzur/halangan wajib melaksanakan sholat jumat meskipun sholat dzuhur.

Nabi Muhammad SAW bersabda:
"Barang siapa berkewajiban melaksanakan sholat jumat,dan di situ ia berani meninggalkanya sampai 3X(tiga kali)dengan tanpa adanya udzur,maka dia di catat golongan orang-orang munafik".

Di hari jumat di anjurkan memperbanyak membaca sholawat kepada nabi,dan memohon kepada Alloh SWT atas hajat/keinginan kita,karena ada waktu yang mustajab(Insyaalloh)sesuai dawuh/kata Abu musa Al Asyari dari Rosululloh SAW:

اِنَّ سَاعَةَاْلاِجَابَةِ مَابَيْنَ اَنْ يَجْلِسَ اْلاِمَامُ اِلَى اَنْ تُقْضَ الصَّلَاةُ

"Sesungguhnya waktu di ijabahnya doa itu di antara duduknya imam di atas mimbar sampai dengan selesainya sholat".

Riwayat dari Nabi Khaidir AS:
"Barang siapa membaca Yaa Alloh Yaa Rohman setelah sholat ashar hari jumat dengan menghadap arah kiblat sampai tiba waktu terbenamnya matahari,kemudian minta kepada Alloh perkara duniawi dan akhirat,maka niscaya di beri oleh Alloh SWT"



Demikian keterangan tentang keutamaan hari jumat,semoga kita mendapat berkah.Amien..amien..amien yaa robbal alamien. 

Wednesday, November 18, 2015

TAWASUL KEPADA NABI DAN ORANG SALEH


Sahabat muslim yang di muliakan oleh Alloh.
Perlu di mengerti,bahwa semua alam ini sejatinya di ciptakan dari Nur/cahaya nya Nabi Muhammad SAW.
Jauh sebelum alam di ciptakan,nama Muhammad itu sudah di tulis di ruang-ruang surga dan di tiang-tiang arasy',makanya Nabi Adam AS minta ampunan kepada Alloh SWT dengan Tawasul kepada Nabi Muhammad SAW.

Di riwayatkan dari Imam Hakim dalam kitab Al Mustadro' dari hadist nya sahabat Umar Ibnu Khatab RA,Rosululloh SAW bersabda:
"Ketika Nabi Adam AS mengakui kesalahan,maka berkata:
Wahai Alloh..!demi hak nya nabi Muhammad,berikanlah ampunanmu untuk ku.
Alloh berfirman:Wahai Adam..!kamu kok sudah tahu dan kenal Muhammad,padahal Muhammad itu belum aku ciptakan.
Berkata nabi Adam:Wahai Alloh Tuhanku..Aku tahu dan kenal kepada Nabi Muhammad yaitu,ketika Engkau menciptakan aku dan meniup roh ku dengan sifat kuasa mu,kemudian aku mendongakan kepala,di situ aku melihat tulisan di tiang-tiangnya Arsy' kalimat: لآاِلَهَ اِلاَّاللهُ مُحَمَّدٌ رَسُوْلُاَللهِ dan aku tahu bahwa Engkau tidak akan menyandingkan namaMU kecuali dengan nama orang yang Engkau senangi.

Alloh berfirman:Benar wahai Adam,sesungguhnya Muhammad itu lebih tak senanginya dari semua mahluk.Apabila engkau memohon kepada ku dengan hak nya Muhammad,maka sungguh aku memaafkanmu,dan seumpama tidak ada Muhammad,sungguh aku tidak akan menciptakanmu,dan Muhammad itu akan menjadi akhirnya para nabi dari keturunanmu".

Dasar hadist di atas memperbolehkan kita untuk Tawasul kepada Nabi,bahkan sebagai umatnya sangat di anjurkan.Demikian juga Tawasul kepada orang-orang saleh juga di perbolehkan,karena menjadi kekasih Alloh penerus para Nabi yang senantiasa suci.

"إِنَّ اْلعُلَمَاء وَرَثَةُاْلأَنْبِيَاء"

Nabi bersabda:
تَوَسَّلُوابِجَاهِى فَاءِنَّ جَاهِى عِنْدَاللهِ عَظِيْمٌ
"Ber Tawasulah kamu sekalian dengan gelar/pangkatku,karena gelarku di hadapan Alloh sangatlah besar"

تَوَسَّلُوابِى وَبِاَهْلِ بَيْتِى اِلَى اللهِ فَاءِنَّهُ لاَيُرَدُّ مُتَوَسِّلٌ بِى وَبِاَهْلِ بَيْتِى اِلَى اللهِ
"Ber Tawasulah kamu sekalian kepadaku dan para ahli/kekasihku kepada Alloh,karena tidak akan di tolak orang yang ber Tawasul kepada mereka itu".

Friday, November 13, 2015

BULAN SAFAR DAN AMALAN DOA NYA (Rebo Wekasan *jawa).

SAFAR KHOIR


Di riwayatkan oleh sebagian ulama ahlul kasyf wa tamkin,bahwa tiap tahun itu turun 320.000 bala'.Semua bala' itu turun di arbia/hari rabu yang terakhir di bulan sofar.Sesuai keterangan dalam kitab fatkhul majid mualif li nafngil abid hal 77 lisyech ahmad addairobi.



Bulan sofar itu menjadi lebih berat dan sulitnya semua hari-hari.Maka barang siapa sholat sunat mutlak 4 raka'at di hari itu,yang dalam tiap-tiap raka'at setelah al fatihah membaca surat al kautsar 17kali,surat al ikhlas 5kali,surat al falaq 1kali,surat an nas 1kali,dan setelah salam membaca do'a,maka orang itu di jaga oleh Alloh SWT dari segala bala mulai dari hari itu juga sampai dengan sempurnanya tahun. 

Perlu di ketahui sebagai orang yang beriman,bahwa sesungguhnya bala' itu Alloh turunkan untuk menguji hamba-hambanya,agar senantiasa tawakal beribadah taqorub kepada NYa.

Doa setelah salam

 اَللّهمّ ياَشَدِيْدَالْقُوَىوَياَشَدِيْدَالْمِحَالِ

ياَعَزِيْزُياَمَنْ ذَلََّتْ لِعِزَّتِكَ جَمِيْعُ خَلْقِكَ اِكْفِنِى مِنْ شَرِّجَمِيعِ خَلْقِكَ ياَمُحْسِنُ 

ياَمُجَمِّلُ ياَمُتَفَضِّلُ ياَمُنْعِمُ ياَمُتَكَرِّمُ يَامَنْ لاَاِلَهَ اِلآَاَنْتَ اِرْحَمْنِى بِرَحْمَتِكَ ياَاَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ

اَللّهُُمَّ بِسِرِّالْحَسَنِ وَاَخِيْهِ وَجَدِّهِ وَاَبِيْهِ وَاُمِّهِ وَبَنِيْهِ اِكْفِنِى شَرَّ هَذَاالْيَوْمِ وَشَرَّماَفِيْهِ 

  ياَكاَفِىَ الْمُهِمَّاتياَدَافِعَ  

الْبَلِيَّاتِ فَسَيَكْفِيْكَهُمُ اللهُ وَهُوَالسَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ وَحَسْبُناَاللهُ وَنِعْمَ الْوَكِيْلُ وَلاَحَوْلَ 

وَلاَقُوَّةَاِلآَبِاللهِ  

الْعَلِىِّ الْعَظِيْمِ.وَصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمَ


#Hanya kepada Alloh kita berserah diri dan memohon perlindungan. 

Thursday, November 12, 2015

ORANG FAKIR DAN KE ISTIMEWAANYA

 -(((ORANG FAKIR DAN KE ISTIMEWAANYA)))-
 Saudara Muslim yang di muliakan Alloh.Beruntung sekali bagi orang islam yang di dunianya di beri coba'an dengan ke fakiran,tetapi tetap sabar,selalu menjalankan perintah-perintah Alloh,selalu berbuat kebajikan,mempunyai budi pekerti baik yang tidak mempunyai hati hasut,iri dengki,dan yang selalu terima akan pemberian Alloh SWT.
Orang fakir yang seperti itu beruntung sekali di akhirat nya kelak,Mulia di hadapan Alloh,Meski di dunia di anggap hina.

Dawuh Syech Abdul Qodir Al Jaelani R.A:
"Orang fakir mukmin yang sabar akan ujian-ujian itu lebih utama daripada orang kaya yang bersyukur".

Hadist Imam Abu Na'im dari Abi Sa'id R.A:
"Pasti bakal mendapat fasilitas orang-orang mukmin yang fakir/melarat masuk surga dengan tanpa hisab di hari kiamat,lebih duluan sebelum orang kaya dengan selisih 500 tahun.Orang fakir sudah di dalam surga mendapat nikmat dan bersenang-senang,sementara orang kaya masih pada di hisab."

Adapun setengah dari tanda rendahnya orang fakir ialah:

Tidak di anggap oleh masyarakat,bahkan jarang yang mau peduli denganya.
Jarang orang yang mau berteman dan menyapa.
Tidak adanya waktu untuk dia(cuek/apatis).
Tidak di libatkan dalam jamuan makan ataupun pesta(di anggap menjijikan/tidak level).
Dan di saat mati,jarang yang mau melawat dan sedikit orang yang mau mengiring jenazahnya.     

Dalam sarahnya kitab Ihya' Ulumuddin ada sebuah syi'ir yang berbunyi:

اِنْ قَالَ مَالِى فَمَاخِلٌّ يُصَاحِبُنِىْ#اِنْ زَادَ مَالِىْ فَكُلُّ النَّاسِ اِخْوَانِىْ

"Ketika sedikit hartaku,maka tidak ada teman yang mau menemaniku"
"Tetapi di kala hartaku melimpah,semua manusia menjadi saudaraku"

وَكَادُوْابَنِىْ عَمِّىْ يَقُوْلُوْنَ مَرْحَبًا#وَلَمَّارَأَوْنِىْ مُعْسِرًامَاتَ مَرْحَبًا

"Di kala aku kaya,maka handai taulanku pada berkata marhaban(hai brow)"
"Dan di kala mereka tahu sekarang aku melarat,maka matilah kata marhaban itu(whe kek..tak kira dirimu sudah jadi almarhum)"

Nb:Demikian sekelumit tulisan untuk di bagi,semoga menjadi ilmu yang berkah untuk pribadi saya dan umum nya kepada para pembaca.
Menjadi hamba yang fakir senantiasa bersyukur.
Menjadi hamba yang kaya tidak menjadikan takabur.
Amien...

Wednesday, October 14, 2015

BULAN MUHARAM DAN AMALAN SUNAH NYA


BULAN MUHARAM DAN AMALAN SUNAH NYA
 Bulan muharam adalah bulan yang mulia,karena di dalamnya ada hari yang sangat istimewa,
yakni Assyura>hari ke 10 dari bulan Muharam.Bagi umat islam di sunatkan/sangat di anjurkan mengerjakan ibadah dan amalan-amalan yang baik.Dalam kitab Bughyatul Mustarsyidin hal 114 di terangkan: Di bulan Assyura di sunatkan mengerjakan 14 macam perkara,yaitu:

  1. Memberi warna hitam di bawah kelopak mata(cela'an.*jawa).Faedahnya di jauhkan dari sakit mata.
  2. Mengerjakan puasa sunat.Faedahnya melebur dosa se tahun yang sudah terlewat,seakan akan menjalankan puasa sunat se tahun,dan di berikan pahala 10ribu malaikat,dan 10ribu pahalanya orang yang haji,umroh,dan 10ribu orang yang mati syahid.
  3. Mengerjakan sholat sunat.Di terangkan dalam kitab I'anatut Tholibin juz 2 hal 267:Barang siapa mengerjakan sholat sunat 4 raka'at dan di setiap raka'at nya membaca surat al fatihah 1 kali,dan surat al ihlas 51 kali.,maka Alloh Swt mengampuni dosa 50 tahun.
  4. Mandi dengan niat menjalankan kesunatan.Keterangan hadist Abi Hurairoh R.A,barang siapa mandi dan wudlu di hari Assyura maka tidak akan sakit baginya di tahun tersebut kecuali sakit meninggal.
  5. Ziarah orang Alim.Sabda Nabi Muhammad SAW,barang siapa berziarah orang alim,maka sungguh baginya seakan-akan ziarah kepadaku,dan barang siapa berziarah kepadaku,maka tetap baginya akan syafa'atku,dan tetap baginya di tiap satu jengkal langkahnya pahalanya orang yang mati syahid.
  6. Berdo'a.Di anjurkan ba'da maghrib malam Assyura membaca hasbunallah wa ni'mal wakil ni'mal maula wa ni'mannashir 70 kali,membaca doa Assyura 7 kali.Allah mengabulkan hajat hajat yang di minta.
  7. Menjenguk orang sakit.Di terangkan dalam hadist,barang siapa menjenguk orang sakit di hari Assyura maka seakan-akan menjenguk orang sakitnya seluruh anak adam.
  8. Memuliakan keluarga/memberi makanan yang lezat.Dalam keterangan kitab Irsyadul Ibad barang siapa memuliakan keluarganya di hari Assyura maka Allah memberi limpah rizki di setiap tahun nya.
  9. Bersedekah.Memberi makan orang yang berbuka puasa Assyura.Dalam keterangan hadist seakan-akan bersedekah se tahun,seakan-akan memberi makanan berbuka puasa seluruh umat Muhammad,dan di lapangkan kuburnya.
  10. Membaca surat Al ikhlas 1000 kali.
  11. Membelai kepala anak-anak yatim.Keterangan dari kitab Tanbihul Ghofilin,barang siapa membelai kepala anak-anak yatim dihari Assyura,Allah mengangkat orang itu dengan tiap-tiap rambut sehelai dengan satu derajat,dan seakan akan pahalanya ibarat berbuat kebaikan kepada seluruh yatimnya anak adam.
  12. Membaca ayat Kursi 360 kali.
  13. Menghidupkan dengan ibadah.Keterangan dalam kitab I'anatut Tholibin,barang siapa beribadah kepada Allah SWT di hari Assyura,di ibaratkan dengan ibadahnya para Malaikat di langit 7.
  14. Mengiring jenazah orang islam. 
Semoga senantiasa menjadi ilmu yang ber manfaat dan kita bisa mengamalkanya.

Thursday, April 23, 2015

Berkah dan rahasia amalan bulan-bulan dalam islam(bulan rajab).

Pada sekarang ini sedang memasuki bulan rajab, bulan yang sangat banyak sekali berkah di dalamya, banyak juga rahasia amalan yang jarang di ketahui banyak orang,salah satu bulan yang istimewa dalam islam. untuk selanjutnya mari kita ketahui tentang Berkah dan rahasia amalan bulan-bulan dalam islam(bulan rajab). 


Puasa sehari dalam bulan Rajab seumpama puasa empat puluh tahun dan diberi minum air dari syurga.
Bulan Rajab Syahrullah (bulan Allah), diampunkan dosa orang-orang yang meminta ampun dan bertaubat kepada-Nya. Puasa dalam bulan Rajab, wajib bagi yang berpuasa itu diampunkan dosa-dosanya yang lalu. Dipelihara oleh Allah umurnya yang ada.Terbebas daripadanya rasa dahaga kelak di akhirat.

Puasa pada awal Rajab, pertengahannya dan pada akhirnya, seperti puasa sebulan pahalanya.
Siapa bersedekah dalam bulan Rajab, seperti bersedekah seribu dinar,dituliskan kepadanya pada setiap helai bulu roma jasadnya seribu kebajikan, diangkat seribu derajat, dihapus seribu kejahatan – “Dan barang siapa berpuasa pada tgl 27 Rajab/ Isra Mi’raj akan mendapat pahala seperti 5 tahun berpuasa.”

Bulan Rajab bulan Allah, bulan Sya’ban bulanku, dan bulan Ramadhan bulan umatku.
Kemuliaan Rajab dengan malam Isra’ Mi’rajnya, Sya’ban dengan malam nisfunya dan Ramadhan dengan Lailatul-Qadarnya.

Puasa sehari dalam bulan Rajab mendapat syurga yang tertinggi (Firdaus).Puasa dua hari di lipat gandakan pahalanya.
Puasa 3 hari pada bulan Rajab, dijadikan parit yang panjang yang menghalanginya ke neraka (panjangnya setahun perjalanan).
Puasa 7 hari pada bulan Rajab, ditutup daripadanya 7 pintu neraka.

                                         >semoga bermanfaat<